Simtek : Jurnal Sistem Informasi dan Teknik Komputer
Vol. 10 No. 1 (2025): April 2025

DISTRIBUSI KEPUASAN PELANGGAN DI HOTEL INDAH KENDARI BERBASIS WEB

Salam, Rudi (Unknown)
Henny, Henny (Unknown)
Sukma, Ilin (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2025

Abstract

Hotel Indah Kendari saat ini menghadapi tantangan dalam pengumpulan dan analisis data kepuasan pelanggan yang masih dilakukan secara manual, sehingga proses pengambilan keputusan menjadi lambat dan kurang akurat. Dalam industri perhotelan yang kompetitif, kepuasan pelanggan menjadi salah satu faktor utama yang menentukan keberhasilan sebuah hotel. Kepuasan  pelanggan  yang  didapatkan adalah kepuasan   mengenai   ciri   atau   keistimewaan   produk   atau   rasa   produk   itu   sendiri   yang menyediakan   tingkat   kesenangan   konsumen   barkaitan   dengan   pemenuhan   kebutuhan  konsumsi  konsumen [1] . Melalui sistem berbasis web yang dikembangkan, data kepuasan pelanggan dapat dikumpulkan, disimpan, dan didistribusikan secara otomatis dan terpusat. Sistem ini dilengkapi dengan fitur analisis dan visualisasi data yang interaktif, memungkinkan manajemen hotel untuk dengan cepat mengidentifikasi area layanan yang perlu ditingkatkan dan mengambil keputusan yang lebih tepat. Implementasi sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional, aksesibilitas data, serta kualitas layanan di Hotel Indah Kendari, yang pada akhirnya akan berdampak positif pada kepuasan dan loyalitas pelanggan. Penelitian ini membuktikan bahwa pengembangan dan penerapan sistem berbasis web untuk distribusi kepuasan pelanggan di Hotel Indah Kendari berhasil meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan data, meningkatkan kualitas layanan, dan meningkatkan responsivitas terhadap pelanggan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

simtek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Sistem Informasi dan Teknik Komputer diterbitkan dua edisi jurnal dalam satu tahun, yaitu pada bulan April dan Oktober. Jurnal Sistem Informasi dan Teknik Komputer mencakup bidang-bidang ilmu teknologi informasi antara lain teknik komputer, ilmu komputer, sistem informasi, komputerisasi ...