Penilaian Kinerja Puskesmas (PKP) merupakan proses evaluasi untuk menentukan efektivitas dan efisiensi layanan kesehatan yang diberikan oleh Puskesmas. Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja Puskesmas Natai Palingkau tahun 2023 dan merumuskan strategi peningkatan layanan. Metode Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi langsung, studi dokumentasi, dan kuesioner. Analisis data dilakukan menggunakan metode Fishbone Diagram, USG (Urgency, Seriousness, Growth), dan SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats). Hasil Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat menunjukkan bahwa faktor utama yang menghambat pencapaian target PKP adalah kurangnya pemahaman SDM terhadap Standar Pelayanan Minimal (SPM), koordinasi yang belum optimal, keterbatasan sarana dan prasarana, serta kurangnya pemanfaatan teknologi informasi. Strategi yang diterapkan adalah strategi defensif (WO) dengan langkah-langkah seperti peningkatan pemahaman tenaga kesehatan terhadap SPM, optimalisasi koordinasi antarprogram, dan pemanfaatan media sosial untuk edukasi masyarakat. Implementasi strategi ini melibatkan kerja sama dengan fasilitas kesehatan lain serta evaluasi regulasi internal secara berkala guna meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Puskesmas Natai Palingkau.
Copyrights © 2025