Prosiding Seminar Nasional Pendidikan FKIP Universitas Lampung
2025: Prosiding Seminar Nasional Pendidikan FKIP Universitas Lampung

Peran Role Model Guru Dalam Mengembangkan Moral Anak Usia Dini RA Al-Mukhlis Wantilan

Rahayu, Nur (Unknown)
Purnamasari, Rika (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2025

Abstract

Pendidikan moral di usia dini memiliki peranan penting dalam membentuk karakter dan nilai moral anak-anak. Guru, sebagai role model, memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan contoh perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai moral yang diharapkan, seperti kejujuran, empati, rasa tanggung jawab, dan saling menghormati. Penelitian ini mengkaji peran guru sebagai model perilaku dalam pengembangan moral anak usia dini di RA Al-Mukhlis, sebuah lembaga pendidikan di Kecamatan Cipeundeuy, Kabupaten Subang. Hasil penelitian di RA Al-Mukhlis menunjukan bahwa guru tidak hanya mengajarkan pengetahuan akademik, tetapi juga nilai-nilai moral melalui interaksi sosial dan pengajaran yang penuh perhatian. Penelitian ini juga mengidentifikasi nilai moral yang ditanamkan pada anak-anak, termasuk kejujuran, empati, rasa tanggung jawab, dan kemampuan bekerja sama. Faktor-faktor yang mempengaruhi peran guru dalam pengembangan moral anak, seperti kualitas pengajaran, kondisi lingkungan sekolah, dan komunikasi dengan orang tua, juga dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku guru yang positif memberikan dampak signifikan dalam pembentukan moral anak, dan pengajaran yang tepat, serta kolaborasi dengan orang tua, sangat penting dalam menciptakan generasi yang berbudi pekerti luhur. Guru di RA Al-Mukhlis berperan penting sebagai teladan yang akan membentuk karakter anak-anak yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki integritas dan kepedulian sosial.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

prosem

Publisher

Subject

Education

Description

Prosiding seminar nasional pendidikan FKIP Universitas Lampung merupakan media publikasi artikel-artikel ilmiah yang dipresentasikan dalam kegiatan seminar nasional pendidikan yang dilaksanakan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung. Artikel-artikel yang dimuat dalam ...