Ukhuwah : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 1 (2024): UKHUWAH : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

HEALTH EDUCATION TRIAGE UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN PASIEN DAN KELUARGA PASIEN

Alkhusari (Unknown)
Eka Rora Suci Wisudawati (Unknown)
Indra Frana Jaya KK (Unknown)
Dani Prasetyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2024

Abstract

Pelayanan di Instalasi Gawat Darurat mengacu pada konsep triase dimana pasien akan dilayani berdasarkan tingkat kegawat daruratannya. Triase adalah proses memilah pasien yang datang ke IGD dengan cepat untuk menentukan pasien yang perlu diobati segera dan pasien yang dapat menunggu. Tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat ini untuk memberikan pendidikan kesehatan kepada pasien dan keluarga pasien tentang pelaksaan triase di Intalasi Gawat Darurat. Metode yang digunakan dengan memeberikan penjelasan menggunakan leaflet tentang pelaksaan triase. Hasil PKM menjelaskan bahwa pengetahuan keluarga pemberian health education sebagian besar masih ada belum mengerti tentang pelaksaan triase karena keterbatasan pengetahuan dan keluarga bukan dari kesehatan. Keluarga pasien ada yang mengatakan mengerti tentang triase (40%) dan ada juga belum paham (60%). PKM ini diharapakan pelaksaan triase memiliki manfaat yang baik untuk pasien dan keluarga yang di IGD karena dapat membantu pemahaman tentang pelaksaan di IGD. Upaya peningkatan pemahaman dan pengetahuan keluarga pasien terkait pelaksanaan trase dapat mengubah pengetahuan keluarga pasien terhadap prosedur tindakan yang diberikan oleh tenaga kesehatan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ujpkm

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Ukhuwah : Jurnal pengabdian kepada masyarakat (UJPKM) STIK Siti Khadijah Palembang diterbitkan oleh pusat pengabdian kepada masyarakat STIK Siti Khadijah Palembang dua kali dalam setahun di bulan Januari dan Juli. Artikel - artikel yang dipublikasi di Ukhuwah UJPKM STIK Siti Khadijah Palembang ...