Jurnal Kansasi : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 10, No 1 (2025): Jurnal Kansasi: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Penerapan Metode Diskusi Kelompok untuk Meningkatkan Minat Membaca Siswa Kelas X di SMKS ISLAM BUSTANUL ULUM Pakusari

Fatwa, Yuniar Firjinia (Unknown)
Yanti, Weni Febri (Unknown)
Firdaus, Audy Yourdiansyah (Unknown)
Dzarna, Dzarna (Unknown)
Prasetya Warda, Ika Wahyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2025

Abstract

Kegiatan magang kependidikan ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengatasi permasalahan rendahnya minat membaca siswa kelas X di SMKS Islam Bustanul Ulum Pakusari melalui penerapan metode diskusi kelompok. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara awal, diketahui bahwa sebagian besar siswa kurang memiliki kebiasaan membaca di luar tugas akademik, serta lebih tertarik pada konten hiburan digital. Untuk menjawab permasalahan tersebut, diterapkan metode diskusi kelompok dalam pembelajaran teks negosiasi sebagai strategi yang mendorong keterlibatan aktif siswa dalam proses membaca.Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Pada masing-masing siklus, siswa dibagi dalam kelompok kecil untuk membaca teks negosiasi, mendiskusikan isi bacaan, menjawab pertanyaan, serta mempresentasikan hasil diskusi di kelas. Data diperoleh melalui angket pre-test dan post-test minat membaca, serta observasi aktivitas siswa selama proses pembelajaran berlangsung.Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode diskusi kelompok mampu meningkatkan minat baca siswa secara signifikan. Pada siklus I, partisipasi siswa dalam membaca dan berdiskusi mulai tumbuh, meskipun belum merata. Setelah perbaikan strategi pada siklus II, keterlibatan siswa meningkat secara keseluruhan, dengan skor angket post-test menunjukkan kategori minat membaca yang baik. Implikasi dari kegiatan ini adalah bahwa metode diskusi kelompok dapat menjadi alternatif strategi pembelajaran yang efektif dalam membangun budaya literasi dan meningkatkan motivasi belajar siswa secara aktif dan kolaboratif.Kata kunci: magang kependidikan; diskusi kelompok; minat membaca; pembelajaran aktif

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

KAN

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal KANSASI merupakan jurnal ilmiah online (e-ISSN) milik Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia pada STKIP Persada Khatulistiwa Sintang. Jurnal KANSASI mulai diterbitkan pada Tahun 2016, merupakn terbitan berkala setahun dua kali terbitan; yaitu edisi April dan ...