Kemampuan literasi digital guru di Era Revolusi Industri 4.0 menuntut proses pembelajaran mengikuti digitalisasi, namun dalam pembelajaran di kelas guru masih kurang menerapkan literasi digital. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat literasi digital dan karakteristik setiap literasi digital guru IPA Biologi SMP Negeri Binuang di era Revolusi Industri 4.0. Metode penelitian adalah deskriptif kualitatif dengan delapan orang subjek penelitian. Instrumen penelitian meliputi instrumen lembar tertulis guru (LTG) dan pedoman wawancara. Tingkat literasi digital guru Biologi (LDGB) dikategorikan berdasarkan teori hipotetik dengan empat tingkatan, yaitu LDGB 4 (sangat tinggi), LDGB 3 (tinggi), LDGB 2 (sedang), LDGB 1 (rendah). Hasil penelitian menunjukkan tingkat literasi digital guru IPA Biologi SMP Negeri Binuang di era Revolusi Industri 4.0 terdiri dari empat tingkatan yaitu LDGB 4 (sangat tinggi), LDGB 3 (tinggi), LDGB 2 (sedang), LDGB 1 (rendah). Saran yang diberikan pada penelitian ini adalah mengikuti kegiatan pelatihan dan penguatan literasi digital guru SMP Negeri Binuang dalam pembelajaran IPA Biologi di kelas agar pemanfaatan digital lebih maksimal.
Copyrights © 2025