ANUFA
Vol 1 No 2 (2023): Desember

Penerapan Metode Discovery Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Intrinsik Cerpen di Kelas XI IPS SMA Wisuda Pontianak

Warni P, Welhelina (Unknown)
Agustina, Rini (Unknown)
Yuliansyah, Aqis (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Metode Discovery Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Intrinsik Cerpen Di Kelas XI IPS SMA Wisuda Pontianak. Rumusan masalah umum dalam penenilitian ini adalah “Bagaimanakah penerapan metode discovery learning untuk meningkatkan kemampuan mengidentifikasi unsur intrinsik cerpen di kelas XI IPS SMA Wisuda Pontianak”. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi langsung, teknik komunikasi langsung, dan teknik pengukuran. Alat pengumpul data yang digunakan panduan observasi, panduan wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data, teknik deskriptif komparatif, dan teknik analisis kritis. Berdasarkan hasil penelitian dan hasil belajar siswa dalam Penerapan Metode Discovery Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Intrinsik Cerpen Di Kelas XI IPS SMA Wisuda Pontianak pada setiap siklusnya semakin meningkat dan mencapai KKM. Hal ini terbukti dengan hasil tes pada pra siklus dengan nilai rata-rata siswa 60, siklus I nilai rata-rata siswa mencapai 67,16, siklus II terjadi peningkatan dengan nilai rata-rata siswa 81,83. Kamudian hasil pengamatan guru dengan menggunakan metode discovery learning pada siklus I 63,46% meningkat menjadi 86,53% pada siklus II. Kedua, hasil tes Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Intrinsik Cerpen Di Kelas XI IPS SMA Wisuda Pontianak telah mengalami peningkatan dengan Penerapan Metode Discovery Learning hal ini dapat dilihat berdasarkan nilai tes yang diperoleh.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

anufa

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

ANUFA (3031-3201) adalah jurnal yang menerbitkan artikel hasil penelitian melalui peer-review dan dapat diakses secara terbuka. Diterbitkan oleh IKAPROBSI di Indonesia. ANUFA menawarkan forum bagi para sarjana, pendidik, pakar, dan praktisi untuk menyebarluaskan dan bertukar informasi melalui ...