Mores: Jurnal Pendidikan, Moral dan Kewarganegaraan
Vol. 3 No. 1 (2025): April

Penguatan Nilai Toleransi Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Palang Merah Remaja di SMP Swasta Antam Pomalaa

Riski Dwi Anggraeni (Unknown)
Nerlin (Unknown)
La Iru (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis kegiatan apa saja yang dapat menguatkan nilai toleransi melalui kegiatan ekstrakurikuler Palang Merah Remaja di SMP Swasta Antam Pomalaa. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subyek penelitian ini berjumlah 6 orang, yaitu responden penelitian berjumlah 4 orang siswa anggota PMR. Informan penelitian berjumlah 2 orang yan terdiri dari 1 kepala sekolah dan 1 orang guru pembina PMR. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model analisis data Milles & Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis-jenis kegiatan yang dapat dilakukan untuk menguatkan nilai toleransi melalui kegiatan ekstrakurikuler PMR di SMP Swasta Antam Pomalaa dilaksanakan dalam beberapa bentuk kegiatan, yaitu: 1) pertolongan pertama; 2) kegiatan peduli sosial; 3) kegiatan kemanusiaan donor darah; 4) kegiatan pelayanan UKS; dan 5) pelaksanaan sekolah siaga bencana. Kesimpulan penelitian ini adalah jenisjenis kegiatan apa saja yang dapat menguatkan nilai toleransi melalui kegiatan ekstrakurikuler PMR di SMP Swasta Antam Pomalaa dilaksanakan dalam beberapa bentuk kegiatan, yaitu: 1) pertolongan pertama; 2) kegiatan peduli sosial; 3) kegiatan kemanusiaan donor darah; 4) kegiatan pelayanan UKS; dan 5) pelaksanaan sekolah siaga bencana. Beberapa kegiatan tersebut ada yang belum terlaksana seperti kegiatan kemanusiaan donor darah yang disebabkan oleh para anggota PMR belum memenuhi syarat untuk mendonorkan darah dan pelaksanaan sekolah siaga bencana, namun para anggota PMR SMP Swasta Antam Pomalaa telah menerima materi mengenai kedua kegiatan tersebut yang disampaikan oleh pembina PMR.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Mores: Jurnal Pendidikan, Moral dan Kewarganegaraan adalah jurnal yang memuat hasil penelitian bidang pendidikan yang berfokus pada masalah-masalah sosial budaya, ekonomi, pendidikan dan Humaniora terutama dalam kaitannya dengan pembangunan pendidikan nasional dan pengembangan berbagai aspek ...