Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol 13, No 1 (2025): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan

Penerapan Model Project Based Learning (PjBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar IPAS tentang Cara Memenuhi Kebutuhanku pada Siswa Kelas IV SD Negeri Karanganyar 2 Plupuh Tahun Ajaran 2023/2024

Miftaahur Rahmawati (Unknown)
Wahyudi Wahyudi (Unknown)
Muhamad Chamdani (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2025

Abstract

Permasalah yang muncul saat pembelajaran IPAS di kelas IV yaitu sebagian besar siswa kurang mengasah kemampuan dalam berpikir kritis dan hasil belajar IPAS masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk (1) penerapan model PjBL (2) peningkatan kemampuan berpikir kritis dengan model PjBL (3) peningkatan hasil belajar IPAS melalui model PjBL (4) kendala dan solusi yang ditemukan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan terhadap guru dan siswa kelas IV SDN Karanganyar 2. Data yang digunakan adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Langkah-langkah PjBL yang diterapkan yaitu, (a) pertanyaan mendasar, (b) perencanaan projek, (c) penyusunan jadwal, (d) monitoring, (e) menguji hasil, dan (f) evalusai hasil projek. Kemampuan berpikir kritis siklus I = 83,85%, siklus II = 86,58%, dan siklus III = 88,36%. Ketuntasan hasil belajar ranah kognitif IPAS siklus I = 83,34%, siklus II = 87,04%, dan siklus III = 92,59%. Kendala yang terjadi salah satunya adalah siswa yang sibuk bermain sendiri dan solusi yang dapat diterapkan adalah memberikan motivasi kepada siswa. Kesimpulan yang diperoleh bahwa penerapan model PjBL dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar IPAS kelas IV SDN Karanganyar 2 tahun ajaran 2023/2024.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan diterbitkan oleh FKIP Universitas Sebelas Maret pada tahun 2013. Bertujuan menjadi salah satu pusat publikasi ilmiah artikel yang fokus pada pendidikan dan pengajaran yang meliputi: inovasi pembelajaran, pengembangan kurikulum, teknologi pendidikan, ...