Computer & Science Industrial Engineering Journal
Vol 9 No 2 (2023): Comasie

PERANCANGAN TATA LETAK RAK PENYIMPANAN BAHAN BAKU DI WAREHOUSE PT. BBA

Sitohang, Berry Ramlan (Unknown)
Sumantika, Arsyad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan agar dapat memberikan usulan perbaikan tata letak rak penyimpanan bahan baku pada warehouse PT BBA, sehingga dapat memangkas jarak perpindahan bahan baku dengan jarak yang lebih efektif dan efesien. Dengan mengoptimalkan perpindahan pada rancangan layout alternatif yang lebih pendek. Pada penelitian ini digunakan metode Activity Relationship Chart, dan aplikasi BLOCPLAN. Dari hasil penelitian yang dilakukan layout awal warehouse PT BBA tidak optimal oleh karena itu maka perlu dilakukan perbaikan perencanaan tata letak rak penyimpanan bahan baku dengan jarak yang lebih pendek dari segi penempatan bahan baku berdasarkan tingkat kebutuhan pada produksi. Hasil yang diperoleh dari analisis layout usulan dengan metode Activity Relationship Chart dan BLOCPLAN dapat lebih pendek dari layout sebelumnya dengan mempertimbangkan derajat kedekatan antar fasilitas. Perbandingan jarak awal 91,4m2 dan layout alternatif 78,77m2 maka didapatkan efisiensi layout alternatif 12,63m2 dan efisiensi sebesar 13,81%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

comasiejournal

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal Comasie is a journal that combines 3 science namely informatics engineering, information systems and industrial engineering. The theme and scope can be seen in the scope section. This journal was created as a means of publicizing the results of research conducted by lecturers and students. ...