Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hambatan penggunaan TIK dalam pembelajaran matematika di SMK Nusantara 2 Jakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pengambilan data melalui pengamatan dan observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini mendeskripsikan secara kualitatif hasil dari kegiatan observasi dan hasil dari kegiatan pengamatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Ketersediaan TIK di SMK Nusantara 2 Jakarta sudah memadai dan dalam kondisi baik, (2) Kategori literasi TIK siswa dan guru matematika di SMK Nusantara 2 Jakarta tergolong baik, dan (3) Hambatan penggunaan TIK dalam pembelajaran Matematika adalah alokasi penggunaan TIK dalam pembelajaran Matematika rendah, serta persepsi guru Matematika tentang integrasi TIK dalam pembelajaran Matematika masil belum tepat atau salah. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa literasi TIK yang baik pada siswa dan guru tidak dimanfaatkan dengan baik dalam pembelajaran Matematika.
Copyrights © 2021