Jurnal MediLab Mandala Waluya
Vol. 6 No. 2 (2022): Jurnal MediLab Mandala Waluya

PERBANDINGAN HASIL PEMERIKSAAN LDL (Low Density Lipoprotein) DENGAN MENGGUNAKAN METODE DIRECT (Homogenous Assay) DAN METODE INDIRECT ( Friedewald ) DI RSUD BAHTERAMAS PROVINSI SULAWESI TENGGARA

Titi Purnama (Unknown)
Muhammad Erwan Dewa (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

LDL adalah lipoprotein dalam plasma yang mengandung sedikit trigliserida, fosfolipid sedang dan kolesterol tinggi. Pengukuran kadar LDL dapat ditentukan dengan menggunakan metode direk dan indirek (formula friedewald). Pemeriksaan menggunakan metode direct digunakan pada saat parameter pemeriksaan hanya memeriksa parameter LDL saja, sedangkan metode indrect digunakan pada saat pemeriksaan LDL disertai dengan parameter fraksi lipid lengkap yaitu kolesterol, trigliserida dan HDL. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif analitik secara cross sectional. Sampel yang digunakan adalah 37 sampel hasil pemeriksaan kadar LDL metode direct dan metode indirect. Pemeriksaan kadar LDL direct menggunakan BA 400 Bio System dengan metode enzimatik (homogenous assay). Hasil penelitian perbandingan hasil pemeriksaan kadar LDL menggunakan metode direct (homogenous assay) dengan metode indirect (friedewald) menggunakan uji statistik Paired t-test, menunjukkan bahwa secara statistik terdapat perbedaan kadar LDL metode direct (homogenous assay) dengan metode indirect (friedewald). Metode Direk lebih baik digunakan karena mempunyai keuntungan dapat mengukur secara langsung bila dibandingkan dengan formula Friedewald Pertimbangan utama dalam mengadopsi metode homogen (homogeneous assay) adalah Keandalan analitik yang ditetapkan oleh NCEP berupa kesalahan total (bias+1,96 CV) <12% dari nilai sebenarnya, total kesalahan ini dapat diterima dan paling mendekati dengan gold standard pemeriksaan LDL bila dibandingkan dengan metode indirek (formula friedewald) yang menggunakan perhitungan kadar LDL melibatkan 3 parameter lipid sehingga hasil perhitungannya tergantung pada ketepatan ketiga parameter tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

medilab

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology

Description

Jurnal Medilab merupakan media yang diharapkan dapat menjadi wadah bagi dosen baik di lingkup prodi Program studi D-IV Analis Kesehatan atau Teknologi Laboratorium Medik, institusi lokal maupun nasional untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitiannya di berbagai disiplin ilmu khususnya dalam bidang ...