Jurnal Ilmiah Riset Aplikasi Manajemen
Vol 1 No 2 (2023): JURNAL ILMIAH RISET APLIKASI MANAJEMEN

PENGARUH BRAND IMAGE, DIGITAL MARKETING DAN REFERENCE GROUP TERHADAP KEPUTUSAN SISWA MEMILIH SEKOLAH DI MADRASAH ALIYAH MUHAMMADIYAH 1 MALANG

Alamsyah, Alamsyah (Unknown)
Bukhori, Mohammad (Unknown)
Agustina, Tin (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertjuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh brand image, digital marketing, dan reference group terhadap keputusan siswa memilih sekolah di Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Malang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan analisis Partial Least Squares (PLS). Penelitian ini dilakukan terhadap peserta didik kelas 10 MA di MA Muhammadiyah 1 Malang jurusan IPA dan IPS dengan jumlah sampel 36 peserta didik secara sample jenuh. Hasil Penelitian ini menunjukkan, yaitu 1) pengaruh brand image pada keputusan siswa memilih sekolah tidak signifikan di Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Malang, 2) pengaruh digital marketing pada keputusan siswa memilih sekolah berdampak positif dan siginifikan di Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Malang, dan 3) pengaruh reference group pada keputusan siswa memilih sekolah berdampak positif dan signifikan di Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Malang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jiram

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Riset Aplikasi Manajemen (Jiram) diterbitkan oleh Program Pascasarjana, program studi Magister Manajemen Institut Teknologi dan Bisnis Asia Malang. Jiram memberikan wadah bagi mahasiswa dan dosen untuk mengeksplorasi permasalahan dan melakukan refleksi terhadap penelitian kuantitatif. ...