ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran peranan komunikasi organisasi yang dilakukan Kepala Sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMK Bina Rahayu Depok. Metode Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif. Data dikumpulkan dengan wawancara kepada 7 orang informan. Sample ditentukan dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif dengan mendeskripsikan data-data yang ditemukan kemudian disusun dengan sistematis lalu ditarik kesimpulan.Hasil penelitian menunjukan peran komunikasi organisasi yang dilakukan kepala sekolah di SMK Bina Rahayu Depok sudah berjalan dengan baik, komunikasi organisasi kepala sekolah dapat mempengaruhi setiap kinerja guru berdasarkan peraannya sebagai informatif, regulatif, persuasif,ndan integratif berupa salauran informasi, perintah, tugas, masukan, arahan serta aturan yang diberikan kepada semua guru pengajar agar tujuan pendidikan dapat tercapai. 
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022