Jurnal Pgmi Uniga
Vol 2 No 1 (2023): Jurnal PGMI UNIGA

Studi Literatur Kahoot Sebagai Media Pembelajaran Yang Interaktif

Marwah, Sopa Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Sep 2024

Abstract

Dalam era digital ini, penggunaan teknologi sudah menjadi kebutuhan dalam dunia pendidikan. Penggunaan media pembelajaran yang aktif kreatif dan interaktif berbasis teknologi dapat membantu menyampaikan materi dengan dengan lebih kondusif dan meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Media pembelajaran yang cukup terkenal dan mudah digunakan adalah aplikasi Kahoot, kahoot merupakan sebuah platform pembelajaran berbasis kuis game dan memungkinkan proses pembelajaran antara guru dan siswa menjadi interaktif dan menarik. Kahoot ini dapat diakses dan digunakan oleh siswa baik secara individu atau kelompok. metode yang digunakan dalam penelitian ini, seperti studi literatur, eksperimen, survei, analisis data, dan pengembangan media pembelajaran.Hasil penelitian ini berdasarkan studi aplikasi terdapat pengaruh terhadap meningkatnya motivasi belajar, hasil belajar, keterlibatan siswa di kelas, keterampilan belajar teknologi dan efektivitas dalam berbagai mata pelajaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pgmi

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Other

Description

Jurnal PGMI UNIGA adalah jurnal yang dipublikasikan oleh Prodi PGMI Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut. Jurnal PGMI UNIGA terbit dua kali dalam satu tahun yakni bulan Maret dan September, dengan nomor E-ISSN: 2828-6723 . Jurnal PGMI UNIGA mempublikasikan hasil penelitian dan ...