Jurnal Kesehatan Lentera Aisyiyah
Vol. 3 No. 2 (2020): Jurnal Kesehatan Lentera 'Aisyiyah

PENGETAHUAN DAN SIKAP ODHA KOTA PADANG TERHADAP PROTOKOL KESEHATAN COVID-19

Vauzia Vauzia (Universitas Negeri Padang)
Rahmadhani Fitri (Universitas Negeri Padang)
Alfitri Alfitri (Akademi Keperawatan Aisyiyah Padang)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2021

Abstract

Dalam kondisi saat ini, virus corona (COVID-19) bukanlah suatu wabah yang bisa diabaikan begitu saja. Orang dengan HIV/AIDS (ODHA) menjadi kelompok yang rentan terinfeksi COVID-19. Sebab, kekebalan tubuh ODHA lemah sehingga rentan tertular. Pengetahuan dan sikap menjadi penting bagi mereka untuk meningkatkan kesadaran diri akan informasi kesehatan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengetahuan dan sikap ODHA kota padang terhadap protokol kesehatan COVID-19. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif analitik. Hasil analisis mendapatkan pengetahuan tentang protokol kesehatan COVID 19 pada kategori baik yaitu 76% sebelum dan 88% sesudah intervensi. Sikap tentang tentang protokol kesehatan COVID-19 pada kategori baik yaitu 70% sebelum dan 86% sesudah intervensi. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat peningkatan pengetahuan dan sikap tentang protokol kesehatan COVID-19 tergolong baik dalam pencegahan penularan COVID-19 di Indonesia.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jl

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Lentera Aisyiyah fully open access journals, which means that all acticle available on the internet to all users immadeately upon publication. Non-commercial use and distribution in any medium is permitted, provided the author and the journal are properly credited FOCUS AND SCOPE ...