Jurnal Valtech
Vol 6 No 1 (2023): Jurnal Valtech

PERANCANGAN TATA RUANG GUDANG UNTUK MEMPERCEPAT WAKTU PEMINDAHAN PRODUK VENEER PADA PT SUMBER ALAM RAYA

Rezza Minanti (Teknik Industri S-1, Institut Teknologi Nasional Malang)
Julianus Hutabarat (Teknik Industri S-2, Institut Teknologi Nasional Malang)
Heksa Galuh (Teknik Industri S-1, Institut Teknologi Nasional Malang)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2023

Abstract

PT Sumber Alam Raya merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang perkayuan, produk yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut adalah veneer dengan ukuran ketebalan 1,5-3 mm sesuai dengan job order. Permasalahan yang terjadi pada PT Sumber Alam Raya yaitu penumpukan produk dengan berbagai jenis ukuran sehingga menimbulkan dampak yaitu waktu mencari oleh pekerja serta tidak adanya jarak (aisle) untuk material handling bergerak pada gudang produk jadi. Penelitian ini bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan pada gudang produk jadi PT Sumber Alam Raya mengenai penataan produk, aisle, serta jarak perjalanan dengan menggunakan metode Class Based Storage. Hasil penelitian yang dilakukan yaitu penataan produk veneer yang ditumpuk dalam satu ukuran pada setiap pallet serta penataan produk veneer disesuaikan dengan frekuensi perpindahan. Untuk material handling bisa bermanuver dengan baik maka jarak yang digunakan pada layout usulan yaitu 4 m. Dampak permasalahan yaitu waktu mencari oleh pekerja pada layout awal 9,67 jam menurun secara signifikan pada layout usulan hingga 0 menit, serta jarak perpindahan yang awalnya sebesar 260,75 m menurun hingga 255,2 m pada layout usulan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

valtech

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Valtech menerima artikel-artikel hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik dan Manajemen Industri, yang berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik dan Manajemen Industri. Jurnal inovatif diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri ...