Indonesian Journal of Psychological Studies
Vol. 1 No. 1 (2023)

Pengaruh Penggunaan Media Sosial (Tik Tok Shop) Terhadap Perilaku Konsumtif Pada Wanita Bekerja

Martalia Irlianti (Universitas Muhammadiyah Riau)
Dwita Razkia (Universitas Muhammadiyah Riau)
Ajeng Safitri (Universitas Muhammadiyah Riau)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media sosial (TikTok shop) terhadap perilaku konsumtif pada wanita kerja. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan alat ukur skala media sosial dan skala perilaku konsumtif. Populasi pada penelitian ini adalah wanita kerja yang memiliki aplikasi TikTok, sudah pernah berbelanja melalui TikTok shop dan belum menikah yang berjumlah 100 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa besarnya pengaruh media sosial (TikTok shop) terhadap perilaku konsumtif yaitu 63,4% dengan nilai F 169.533 dan nilai signifikan 0,000. Kesimpulan pada penelitian yaitu terdapat pengaruh antara media sosial (TikTok shop) terhadap perilaku konsumtif pada wanita kerja.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

IJPS

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Indonesia Journal of Psychological Studies (IJPS) is an journal, dedicated to the wide dissemination of novel and innovative empirical research in various aspects of psychology, with a particular interest – the development of psychology and behavioral sciences in the world. IJPS invites ...