Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemampuan dosen Prodi Pendidikan Agama Kristen (PAK) dalam mengolah proses belajar mengajar terhadap kepuasan para peserta didik setelah mengikuti perkuliahan selama satu semester. Diharapkan kemampuan dosen dapat memberikan kepuasan kepada para peserta didik semester 7 PAK Di Sekolah Tinggi Teologi Injili Abdi Allah. Penilitian ini memusatkan pembahasan dalam dua hal, yakni: Tingkat kepuasan ditinjau dalam dua aspek, yaitu aspek nilai akademik dan aspek respons atau tindakan mahasiswa selama mengikuti proses perkuliahan bahkan sesudah mengikuti proses perkuliahan. Kesimpulannya adalah kemampuan yang dimiliki dosen dalam mengolah proses belajar-mengajar, diharapkan dapat memengaruhi tingkat kepuasan para peserta didik. Kata kunci: kemampuan dosen PAK; mahasiswa semester 7; STTIAA;
Copyrights © 2019