Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi krisis yang diterapkan oleh Humas Le Minerale dalam merespons isu negatif yang beredar di media sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk menganalisis strategi komunikasi krisis yang dijalankan oleh Humas PT Tirta Fresindo Jaya dalam menangani isu negatif terkait produk Le Minerale. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi terhadap saluran komunikasi resmi perusahaan, serta dokumentasi siaran pers atau konten terkait selama masa krisis. Analisis tematik dilakukan untuk mengidentifikasi tema-tema utama dalam strategi komunikasi, pendekatan empatik, dan efektivitas respons perusahaan, dengan triangulasi data untuk memastikan validitas hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Humas PT Tirta Fresindo Jaya berhasil mengelola krisis dengan cepat dan terbuka melalui klarifikasi faktual serta penyampaian informasi secara transparan di berbagai saluran komunikasi. Pendekatan empatik yang digunakan, seperti keterlibatan langsung dengan publik dan penyampaian pesan yang humanis, terbukti efektif dalam membangun kembali kepercayaan masyarakat. Keberhasilan strategi komunikasi ini menegaskan pentingnya membangun hubungan emosional dengan publik dalam menjaga citra positif perusahaan di tengah krisis.
Copyrights © 2025