Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO
Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023

PENGARUH KEGIATAN PLAYWORLD TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN

Qanita Zahidah (Universitas Negeri Surabaya)
Nur Ika Sari Rakhmawati (Universitas Negeri Surabaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kegiatan playworld terhadap kemampuan literasi pada anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis eksperimen dan desain nonequivalent control group design. Sampel yang digunakan sebanyak 36 anak dengan rentang usia 5-6 tahun di TK yang berada di Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Penelitian ini menggunakan 2 TK di Kecamatan Sukolilo, Surabaya yang terdiri atas kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Berdasarkan hasil analisis data didapatkan bahwa terdapat pengaruh kegiatan playworld pada kelompok eksperimen yang dibuktikan dengan hasil hitung uji T tidak berpasangan dengan nilai sig. 0,035.  Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kegiatan playworld berpengaruh terhadap kemampuan literasi pada anak usia 5-6 tahun di TK Kecamatan Sukolilo, Surabaya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO memuat artikel hasil penelitian pada bidang PAUD yang meliputi kurikulum PAUD, perkembangan anak usia dini, manajemen pendidikan PAUD, bahan ajar PAUD, media pembelajaran PAUD, penilaian pembelajaran PAUD, strategi/ model/ metode/ pendekatan/ teknik pembelajaran AUD, ...