Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar ips melalui media pembelajaran video pada peserta didik tunagrahita ringan di sekolah luar biasa (slb) negeri boalemo, metode yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu studi kasus dan tindakan kelas (PTK) dengan subjek penelitian siswa-siswi tunagrahita ringan di sekolah luar biasa (SLB) negeri boalemo yang berjumlah 20 oarang, indikator keberhasilan dari penelitian ini ditandai pada hasil belajar siswa. Hasil penelitian pada pra siklus menunjukan bahwa dari 20 orang siswa yang mendapatkan nilai di atas KKM yaitu 5 orang dengan presentase 25% dan yang mendapatkan nilai di bawah KKM yaitu 15 orang dengan presentase 75 %. Setalah dilakukan tindakan siklus I yang dinyatakan tuntas 8 orang dengan presentase 40% dan yang tidak tuntas 12 orang dengan presentase 60%. Setalah tindakan siklus II, siswa yang mencapai ketuntasan 18 orang dengan presentase 90% dan yang belum mencapai ketuntasan 2 orang dengan presentase 10%. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa media pembelajaran berupa video mampu meningkatkan hasil belajar siswa tunagrahita ringan pada mata pelajaran ips di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Boalemo
Copyrights © 2024