Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil validasi media pemebelajaran pada materi klasifikasi tumbuhan berbasi Microsite. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini hanya sampai pada tahap validasi. Pengumpulan data menggunakan lembar validasi media pembelajaran berbasis Microsite. Aspek yang diamati dalam validasi ini berupa aspek media dan aspek materi. Berdasarkan hasil validasi oleh validator media mendapatkan nilai 92% dikategorikan sangat valid. Sedangkan dari hasil validasi oleh validator materi mendapatkan nilai 93,7% dikategorikan sangat valid. Media pembelajaran materi klasifikasi tumbuhan berbasis Microsite layak digunakan dalam proses pembelajaran dikelas X SMA.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024