E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol 15, No 4 (2024): E-DIMAS

Pengembangan Augmented Reality Spot Wisata Sejarah melalui Kegiatan Pengabdian Masyarakat di Desa Wisata Pentingsari

Anastasia Rita Widiarti (Universitas Sanata Dharma)
Robertus Adi Nugroho (Universitas Sanata Dharma)
Kartono Pinaryanto (Universitas Sanata Dharma)
Fransisca Tjandrasih Adji (Universitas Sanata Dharma)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2024

Abstract

Desa Pentingsari merupakan sebuah desa wisata, di lereng Gunung Merapi Yogyakarta, yang sudah dikenal masyarakat baik di tingkat nasional maupun internasional. Selain menawarkan keindahan alam, desa wisata ini juga menawarkan tempat-tempat bersejarah. Permasalahan yang dijumpai di Desa Pentingsari adalah kurangnya penggunaan teknologi digital dalam promosi potensi wisata yang ada. Salah satu teknologi terkini yang menarik untuk digunakan adalah Augmented Reality (AR). Akan tetapi, teknologi ini belum dikenal dengan baik oleh pengelola maupun masyarakat Desa Pentingsari. Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk mengenalkan teknologi AR kepada pengelola wisata dan masyarakat Desa Pentingsari khususnya para pemuda. Metode pelaksanaan kegiatan PkM ini mengombinasikan pengenalan teknologi AR dan pengembangan aplikasi AR. Beberapa tahapan dilakukan, mulai dari identifikasi masalah, survei lokasi spot AR, pengembangan prototipe, pelatihan pengantar teknologi AR dan sosialisasi penerapannya, dan diakhiri dengan evaluasi kegiatan. Berdasarkan evaluasi, peserta pelatihan sangat antusias, bahkan pengelola sudah mempunyai gagasan baru untuk membuat rute wisata alam berbasis teknologi AR. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan PkM ini berhasil mengenalkan teknologi AR kepada pengelola dan masyarakat Desa Pentingsari.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

e-dimas

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal E-Dimas (Educations-Pengabdian kepada Masyarakat), dengan nomor ISSN 2087-3565 (cetak) dan ISSN 2528-5041 (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas PGRI Semarang. Jurnal E-Dimas merupakan jurnal yang ...