Jurnal Mandala Pharmacon Indonesia
Vol. 11 No. 1 (2025): Jurnal Mandala Pharmacon Indonesia

Optimasi Waktu Ekstraksi Dengan Metode Ultrasound Assisted Extraction (UAE) Terhadap Kandungan Senyawa Flavonoid dan Fenolik Daun Kayu Bulan (Pisonia alba Span.)

Firdausia, Rizqa Salsabila (Unknown)
Pratama, Nofran Putra (Unknown)
Kurniawati, Endah (Unknown)
Ervany, Irrena (Unknown)
Wibisono, Dika Irawan (Unknown)
Rikhaturhohmah, Rikhaturhohmah (Unknown)
Ardianto, Lisman Septa (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2025

Abstract

Daun kayu bulan (Pisonia alba Span.) merupakan tanaman hias yang diketahui memiliki kemanfaatan sebagai antioksidan yang diperankan oleh metabolit sekunder antara lain flavonoid dan fenolik. Kedua senyawa tersebut dapat diperoleh dengan cara ekstraksi salah satunya dengan metode Ultrasound Assisted Extraction (UAE). Untuk mendapatkan senyawa yang diinginkan secara maksimal, diperlukan adanya suatu optimasi salah satunya terhadap waktu. Pada penelitian ini, ekstraksi sampel dilakukan dengan metode UAE menggunakan pelarut etanol 70% dengan variasi 6 waktu ekstraksi yaitu 15, 30, 45, 60, 75 dan 90 menit. Hasil ekstrak diuji terhadap kandungan flavonoid dan fenolik dengan metode KLT dan spektrofotometri UV-Vis. Berdasarkan analisa kualitatif dengan KLT diperoleh pada seluruh ekstrak mengandung senyawa flavonoid dan fenolik dengan nilai Rf 0,5875 dan 0,6375 secara berurutan. Pada analisa kuantitatif, adanya perbedaan pada kadar flavonoid dan fenolik dengan adanya perbedaan waktu ekstraksi. Waktu ekstraksi yang menghasilkan kadar tertinggi baik pada flavonoid maupun fenolik adalah 45 menit dengan kadar berturut-turut 6,345 ± 0,009 mg QE/gram dan 15,6438 ± 0,0199 mg GAE/gram. Dapat disimpulkan bahwa 45 menit merupakan waktu ekstraksi optimum ekstraksi daun kayu bulan dengan metode UAE.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmpi

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Mandala Pharmacon Indonesia merupakan jurnal (Open Journal System) untuk informasi bidang ilmu farmasi yang memuat kajian tentang ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bentuk tulisan ilmiah, studi kepustakaan dan studi empirik. Jurnal Mandala Pharmacon Indonesia telah memiliki ISSN cetak : ...