Nusantara : Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Perhotelan
Vol 5 No 1 (2022): EDISI 7 VOL 5 NOMOR 1 FEBRUARI 2022

SISTEM PENERIMAAN INVOICE DALAM PENERIMAAN BARANG OLEH STOREKEEPER DI GRAND SERELA YOGYAKARTA

Fatikin, Muhammad (Unknown)
Nurul Hakim, M. Fathurrahaman (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2022

Abstract

Sistem penerimaan Invoice di Hotel Grand serela Yogyakarta dilakukan sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang telah ditetapkan, yaitu Barang yang dikirim beserta dengan faktur penjualan akan diterima oleh receiving dan jika perlu didampingi wakil departement yang terkait. Kemudian barang yang diterima akan dicocokkan dengan Purchase Order dan Invoice. Barang yang tidak cocok antara PO (purchase order) dan faktur atau barang yang datang tanpa dipesan, maka barang harus dan wajib ditolak atau dikembalikan. Kemudian Receiving membuatkan Receiving Note, jika barang–barang yang dikirim telah cocok antara Nota dan Purchase order. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Dari hasil pembahasan tersebut dapat diketahui bahwa sistem penerimaan invoice dalam penerimaan barang oleh storekeeper di grand serela Yogyakarta dilakukan oleh storekeeper dengan mengetahui dan mengontrol barang yang diterima serta kualitas barang. Tujuannya adalah agar tertib administrasi dan tertib prosedur serta agar tercapai standar kualitas barang yang diinginkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal NUSANTARA diterbitkan oleh institusi Akademi Pariwisata Dharma Nusantara Sakti (AKPARDA) yang berisi Kajian Pariwisata dan perhotelan, memuat berbagai gagasan, temuan mutakhir isu-isu kepariwisataan dan perhotelan tanah air. NUSANTARA dimaksudkan sebagai media publikasi dan pertukaran gagasan ...