SAMBARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3 No 2 (2025): Mei

Penyuluhan Alat Permainan Edukatif Bagi Pendidikan Anak Usia Dini, Dilakukan Pada Paud Di Sukati Tapos Depok

Roida Eva Flora Siagian (Unknown)
Sudiyah Anawati (Unknown)
Condro Endang Werdaningsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan fase penting dalam perkembangan anak, di mana Alat Permainan Edukatif (APE) berperan krusial dalam mendukung pembelajaran. Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pendidik PAUD di Sukatani Tapos Depok mengenai APE, termasuk jenis, fungsi, dan cara penggunaannya. Kegiatan ini meliputi pelatihan pembuatan APE dari bahan sederhana dan ramah lingkungan, serta simulasi penggunaan APE dalam pembelajaran. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman dan kreativitas pendidik dalam menggunakan APE, yang berdampak positif terhadap proses pembelajaran anak. Melalui kegiatan ini, diharapkan terjadi peningkatan kualitas layanan pendidikan dan pengembangan karakter anak secara holistik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sambara

Publisher

Subject

Religion Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Immunology & microbiology Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

SAMBARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Service is a scientific publication published by CV Putra Publisher publishing various fields of community service, covering various disciplines, including education, human resource development, poverty alleviation based on local resources; management of ...