Dharmas Education Journal (DE_Journal)
Vol 6 No 1 (2025): DE_Journal

Efektivitas Metode Timeline Berbasis QR Code dalam Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam

Hidayat, Rizan Rudiana (Unknown)
Nurhidayat, Nurhidayat (Unknown)
Pratomo, Herdianto Wahyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Sejarah Kebudayaan Islam ialah mata pelajaran yang mempelajari terkait peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa lampau. Pembahasannya yang kompleks dan banyak membuat siswa kesulitan dalam memahami dan mempelajari mata pelajaran tersebut. Metode penelitian yang digunakan ialah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang mengacu pada model Kemmis & Taggart yang dalam pelaksanaannya terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi yang terdiri dari dua siklus. Pengumpulan data diperoleh secara kuantitatif dari hasil tes (skor pre-test dan post-test) dan non tes (observasi dan dokumentasi). Teknik analisis yang digunakan ialah analisis deskriptif kuantitatif yang menyajikan data penelitian melalui tabel dan grafik untuk mendeskripsikan hasil tindakan yang telah dilaksanakan. Pengumpulan data diperoleh secara kuantitatif dari hasil tes (skor pre-test dan post-test) dan non tes. Hasil dari penelitian menunjukkan metode timeline berbasis QR Code efektif dalam meningkatkan pemamahan siswa. Hal ini dibuktikan dengan nilai rata-rata siswa yang meningkat dari 67,24 pada saat pra siklus meningkat menjadi 89,24 pada siklus II. Dan presentase ketuntasan klasikal dari 24% pada saat pra siklus meningkat menjadi 96% pada siklus II. Hal ini menunjukkan bahwa metode timeline berbasis QR Code efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

de_journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Public Health Other

Description

DE_JOURNAL (Dharmas Education Journal) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dharmas Indonesia, dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta berbagi perkembangan ilmu tentang pendidikan. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah ...