Covid-19 menyebabkan siswa harus beradaptasi dengan pembelajaran blended learning, oleh karena itu integrasi antara teknologi bidang pendidikan menjadi hal krusial. Tujuan penelitian ini untuk melakukan penyusunan media pembelajaran game edukasi berbasis educaplay dengan model pembelajaran flipped blended learning untuk meningkatkan kemampuan penalaran kuantitatif siswa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian R&D dengan pendekatan ADDIE. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan dengan pendekatan ADDIE. Pada tahap terakhir dilakukan uji kevalidan, kepraktisan, keefektifan dari game edukasi, selanjutnya uji n-gain score untuk mengetahui peningkatan penalaran kuantitatif siswa. Game edukasi berbasis educaplay layak berdasarkan ketentuan valid, praktis, dan efektif. Lebih lanjut, hasil pada penelitian menunjukkan uji n-gain score memiliki skor 89,17 dan dinilai sangat efektif.
Copyrights © 2025