Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap makna semantik dalam konten video TikTok akun @bachrulalam_, dengan fokus pada tiga aspek utama: denotasi, konotasi, dan kolokasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis isi untuk memperoleh data secara mendalam. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui studi literatur dan observasi non-partisipan terhadap tiga video TikTok, di mana peneliti tidak terlibat langsung dengan subjek penelitian. Analisis data mengacu pada model Miles dan Huberman yang mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga data makna denotatif dan konotatif serta tiga data kolokasi dalam konten video yang dianalisis. Setiap kata atau frasa yang digunakan mengandung makna literal sekaligus makna emosional, yang memperkuat pesan komunikasi dalam konteks pembelajaran bahasa Arab. Penelitian ini menegaskan bahwa penggunaan bahasa dalam media sosial, khususnya TikTok, memiliki potensi semantik yang kuat dalam menyampaikan pesan edukatif.
Copyrights © 2025