Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi sistem blok dalam kurikulum pendidkan kejuruan di SMK Muhammadiyah 3 Weleri beserta kelebihan dan kekurangannya. Sistem blok adalah pendekatan pembelajaran yang mengatur waktu pembelajaran lebih intens dengan durasi yang cukup panjang pada tiap pertemuan yang memungkinkan pendalaman materi secara lebih optimal. Metode penelitian yang digunakan ialah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Sumber data diperoleh dari observasi, wawancara terhadap guru dan juga siswa. uji keabsahan data dengan teknik triangulasi dan analisis data dengan langkah pengumpulan, reduksi data, penyajian data dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem blok memiliki dampak positif terhadap pemahaman materi yang lebih mendalam serta fokus pembelajaran dan evaluasi.
Copyrights © 2025