Penelitian ini dilakukan pada tanggal 1 Februari sampai 1 Maret 2024. Lokasi penelitian di UD MEGA JAYA Desa Tejowangi Kecamatan Purwosari Kabupaten Pasuruan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasii dan menganalisis faktor-faktor internal dan eksternal terhadap keputusan strategi pemasaran susu kambing. Kegunaan penelitian ini sebagai bahan informasi dan ilmu atau teori dalam strategi pemasaran di UD Mega Jaya serta Hasil dari penelitian dapat menghasilkan publikasi artikel ilmiah dalam bentuk jurnal yang diharapkan menjadi manfaat suatu pengetahuan bagi peneliti yang lain. Materi penelitian ini dilakukan di perusahaan UD Mega Jaya di sektor usaha susu kambing. Metode pengolahan dan analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif dalam bentuk studi kasus di Perusahaan UD Mega Jaya. Variabel yang diamati yaitu Kekuatan, Kelemahan, Peluang, Ancaman. Jenis dan sumber data dengan data primer diperoleh melalui wawancara, diskusi, observasi, kuisioner dan dokumentasi sedangkan data sekunder diperoleh dari laporan Perusahaan dan internet. Analisis data dalam penelitian ini adalah data kualitatif mengunnakan analisis SWOT.Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor-faktor internal yang menjadi kekuatan pemasaran susu kambing adalah pangsa pasar (konsumen luar kota), kualitas susu kambing terjamin, varian produk olahan, teknologi penanganan susu, produksi susu, sumber daya manusia dan khasiat penyembuhan. Faktor-faktor yang menjadi kelemahan adalah kontinyunitas produk, kurangnya promosi di social media, daya tahan produk terbatas, teknologi produksi masih tradisional dan pencatatan keuangan masih sederhana. Faktor-faktor eksternal yang menajadikan peluang adalah keberlangsungan pasokan bahan baku, teknologi terbaharukan, peningkatan jumlah penduduk, loyalitas konsumen, gaya hidup back to nature, dan perkembangan teknologi informasi. Faktor-faktor yang menjadi ancaman adalah persaingan harga, pendatang baru, Perusahaan sejenis dan produk substitusi. nilai IFAS dan EFAS Perusahaan susu kambing UD Mega Jaya masing masing adalah 3.38 dan 3.30.Berdasarkan hasil analisis SWOT dapat disimpulkan bahwa Perusahaan susu kambing UD Mega Jaya berada pada posisi kuat (growth) melalui integrasi vertical. Strategi pemasaran susu kambing pada perusahaan UD Mega Jaya mamiliki peluang dan kekuatan yang besar, sehingga perusahaan dapat memanfaatkan peluang yang ada dengan melakukan strategi menciptakan promosi dengan meanfaatkan teknologi informasi, menoptimalkan pangsa pasar produksi susu dan varian yang beragam, mencitrakan susu kambing sebagai produk berkhasiat pengobatan, meningkatkan jumlah produksi dengan pengoptimalan sumber daya manusia, penggunaan teknologi modern menyertakan label produk susu kambing dari perusahaan UD Mega Jaya. Saran yang dapat diajukan kepada Perusahaan yaitu mengembangkan produk baru yang berasal dri susu kambing, seperti yoghurt, keju, dan kosmetik. Label pada produk berfungsi sebagai tanda bahwa produk susu kambing memiliki kualitas yang terjamin. Menciptakan jaringan komunikasi dengn peternak kecil dan dinas terkait untuk mendapatkan bantuan seperti penyulhan dan pemasaran.
Copyrights © 2025