Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kematangan karir siswa kelas X di Madrasah Aliyah Negeri 2 Palembang. Penelitian ini berfokus pada teori Super yang menggunakan Life-career rainbow. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket yang terdiri dari enam aspek yaitu: perencanan karir, eksplorasi karir, pengetahuan dalam membuat keputusan, pengetahuan tentang dunia kerja, pengetahuan tentang kelompok kerja yang lebih disukai, dan realisasi karir. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri 2 Palembang yang berjumlah 275 orang. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 84 orang yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil analisis data menunjukkan bahwa 56 persen siswa kelas X memiliki kematangan karir yang tinggi.
Copyrights © 2018