Jurnal Ilmiah Kampus Mengajar
Vol. 5, No. 1, April 2025

Penguatan Citra Akademik Institusi melalui Evaluasi Layanan Berbasis ServQual

Melati, Reffi (Unknown)
Yetri, Yetri (Unknown)
Iqbal, Iqbal (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2025

Abstract

Pelayanan akademik menjadi faktor krusial dalam menentukan tingkat kepuasan mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk menilai mutu pelayanan akademik di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Intan Lampung dengan menggunakan pendekatan ServQual yang mencakup lima dimensi utama: bukti fisik, daya tanggap, jaminan, keandalan, dan empati. Metode penelitian yang diterapkan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa secara umum mutu layanan akademik di fakultas ini cukup baik, dengan indeks kepuasan mahasiswa yang tinggi. Namun, masih terdapat beberapa kendala seperti keterbatasan fasilitas ruang tunggu, kendala sistem administrasi online, serta kurangnya pemahaman mahasiswa terhadap prosedur layanan akademik. Oleh karena itu, diperlukan perbaikan berkelanjutan dalam infrastruktur, peningkatan keterampilan staf akademik, serta optimalisasi sistem layanan berbasis teknologi untuk menambah kenyamanan mahasiswa secara keseluruhan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jikm

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Ilmiah Kampus Mengajar (JIKM) merupakan jurnal ilmiah hasil pengabdian masyarakat yang memfokuskan kegiatannya pada program kampus mengajar. JIKM merupakan jurnal ilmiah dengan akses terbuka dan peer-review yang diterbitkan secara berkala oleh Asosiasi Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan ...