Margin Eco : Jurnal Ekonomi dan Perkembangan Bisnis
Vol. 9 No. 1 (2025): Margin Eco: Jurnal Ekonomi dan Perkembangan Bisnis

Analisis Bisnis Model Kanvas pada Perusahaan Distribusi Produk Herbal PT X

Utami, Ayuni Nanda (Unknown)
Sadiyah, Fitria Naimatu (Unknown)
A'yuni, Nur Rohmah Lufti (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Industri herbal di Indonesia mengindikasikan pertumbuhan yang baik dalam beberapa tahun terakhir, dengan proyeksi peningkatan penjualan yang signifikan. Pertumbuhan ini didorong oleh kecenderungan masyarakat untuk kembali ke bahan alami dan peningkatan produsen herbal. Meskipun demikian, persaingan yang ketat antar perusahaan dalam mendistribusikan produk herbal menjadi tantangan tersendiri. Oleh karena itu, strategi usaha yang tepat diperlukan agar perusahaan dapat berkompetisi dengan baik, salah satunya dengan menggunakan Bisnis Model Kanvas atau Business Model Canvas (BMC). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan memetakan model bisnis PT X, sebuah perusahaan distribusi produk herbal yang baru beroperasi, melalui BMC. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melalui pendekatan deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara dan observasi langsung. Hasil penelitian menyajikan analisis sembilan elemen BMC pada PT X, yang meliputi segmentasi pelanggan, proposisi nilai, saluran distribusi, hubungan pelanggan, arus pendapatan, sumber daya utama, aktivitas kunci, kemitraan utama, dan struktur biaya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

margin

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Margin Eco adalah jurnal fakultas ekonomi dan perkembangan bisnis. Jurnal ini diterbitkan oleh fakultas ekonomi Universitas KH. A. Wahab Hasbullah Tambakberas Jombang. Terbit secara berkala satu semester sekali. Dimana sebagai sarana kajian ilmiah dan keilmuan di bidang ekonomi yang merupakan ...