Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas 1 UPT SDN Kembangbilo Tuban dengan menggunakan pendekatan TPACK pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas (PTK) berbasis lesson study dengan tahapan perencanaan (plan); pelaksanaan (do) dan refleksi (see). Subjek penelitian yaitu siswa kelas 1 UPT SD Negeri Kembangbilo Tuban yang berjumlah 17 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan adanya peningkatan pencapaian hasil belajar yang diperoleh dari siklus 1 sampai siklus 3. Pada siklus 1 presentase ketuntasan belajar 40% dengan jumlah nilai rata-rata 61,3 dan siswa yang tuntas sebanyak 6 siswa. Pada siklus 2, presentase ketuntasan belajar meningkat menjadi 66 persen dengan nilai rata-rata 72 dan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 10 siswa. Sedangkan pada siklus 3, presentase ketuntasan belajar naik menjadi 92% dengan nilai rata-rata 92,9 dan jumlah siswa yang tuntas mencapai 12 siswa.
Copyrights © 2025