Global Journal Basic Education
Vol 4 No 2 (2025): Mei

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPS ( MATERI GEOGRAFIS INDONESIA ) MELALUI METODE DEMONSTRASI DI KELAS V SDN 075036 TUHEWAEBU

Waruwu, Anas Julianto (Unknown)
Ramadhani, Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2025

Abstract

Abstrak Tujuan Penelitian ini adalah Upaya dalam memperbaiki hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) pada Materi Geografis Indonesia melalui penerapan Metode Demonstrasi di kelas V SDN 075036 Tuhewaebu. Metode Demonstrasi dipilih karena mampu memberikan pengalaman langsung kepada siswa, sehingga diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan minat belajar mereka. Penelitian ini dibuat dalam dua siklus, pada pelaksanaan setiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengumpulan data, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I,nilai rata-rata siswa mencapai 70,75 dengan ketuntasan belajar 75%, pada siklus II, rata-rata nilai siswa meningkat menjadi 80,50 dengan ketuntasan belajar mencapai 92,5%. Respon siswa terhadap pembelajaran juga menunjukkan peningkatan yang signifikan, dari 57% pada siklus I menjadi 89% pada siklus II. Temuan ini mengindikasikan bahwa penggunaan Metode Demonstrasi dapat secara efektif meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPS, serta dapat memberikan hasil yang positif terhadap proses pembelajaran di kelas. Di dalam Penelitian ini diharapkan agar guru lebih aktif umtuk menggunakan metode pembelajaran yang inovatif dan melibatkan siswa secara langsung dalam proses belajar mengajar untuk mencapai hasil yang lebih baik.. Keywords: Demonstration Method, Learning Outcomes, Social Studies.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

gjp

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Global Journal Basic Education with e ISSN 2828-6383 is a scientific journal that aims to communicate research results of professors, teachers, practitioners, and scientists in the field of basic education covering the fields of basic teaching in elementary, Applied science and analytical-critical ...