Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2025): Vol. 5 No. 1 (2025)

Seberapa Dalam Deep Learning? Meninjau Taksonomi Bloom dan Taksonomi Structure of Observed Learning Outcomes (SOLO) Bersama Guru Hebat di Jawa Barat

Sutinah, Cucun (Unknown)
Priyanto, Agus (Unknown)
Sahlia, Sahlia (Unknown)
Wuryani, Woro (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 May 2025

Abstract

Dalam rangka merespon tantang masa depan yang kompleks dan sulit diprediksi, pemerintah telah menggulirkan kebijakan penerapan deep learning sebagai pendekatan pembelajaran di sekolah. Kebijakan ini lahir sebagai respons terhadap berbagai persoalan pendidikan, seperti dominasi surface learning, rendahnya literasi dan numerasi, lemahnya kemampuan berpikir tingkat tinggi, ketimpangan mutu pendidikan, serta tantangan bonus demografi 2035 dan visi Indonesia Emas 2045. Salah satu kebaruan dari pendekatan deep learning adalah diperkenalkannya Taksonomi Structure of Observed Learning Outcomes (SOLO) sebagai kerangka pengembangan tujuan pembelajaran, proses belajar, dan asesmen. Namun, pemahaman guru terhadap Taksonomi SOLO masih terbatas, karena selama ini cenderung lebih mengenal Taksonomi Bloom. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kompetensi 125 guru di Jawa Barat dalam mengintegrasikan Taksonomi Bloom dan SOLO dalam pembelajaran mendalam. Kegiatan dilakukan dalam bentuk seminar interaktif yang mencakup penyampaian materi, diskusi, dan praktik. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan konseptual dan kesadaran praktis guru dalam merancang pembelajaran berbasis deep learning.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan wadah pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini menjadi medium sharing, komunikasi dari insan-insan pengabdi bagi masyarakat. Jurnal ini adalah jurnal multidisiplin untuk mempromosikan hasil-hasil pengabdian dari para insan dosen, akademisi, cendikiawan, ...