Journal of Islamic Pharmacy
Vol 10, No 1 (2025): J. Islamic Pharm.

Pengaruh Kombinasi Kitosan dan Karbopol 940 Terhadap Karakteristik Fisik dan Stabilitas Sediaan Gel Ekstrak Daun Kelor (Moringa oleifera L)

Zatalini, Dioni Fadia (Unknown)
Bhagawan, Weka Sidha (Unknown)
Norachuriya, Zedny (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2025

Abstract

Gel merupakan salah satu sediaan topikal yang memiliki keuntungan seperti bewarna jernih, memberikan sensasi dingin, tidak berminyak, mudah menyebar di kulit sehingga dapat maksimal memberikan efek teraupetik. Gelling agent merupakan komponen penting dalam pembentukan gel. Kitosan merupakan polimer alam yang dapat membentuk gel pada larutan asam. Sedangkan karbopol 940 dapat menghasilkan gel bewarna jernih dan stabilitasnya baik selama penyimpanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kombinasi karbopol 940 dan kitosan pada sediaan gel ekstrak daun kelor terhadap karakteristik fisik dan uji stabilitas selama 4 minggu. Pembuatan gel ekstrak daun kelor menggunakan ekstrak etanol daun kelor sebesar 5%. Kombinasi gelling agent yaitu karbopol 940 1% dan kitosan 0,5%, 1%, 1,5%. Uji karakteritik dan stabilitas meliputi organoleptis, homogenitas, pH, viskositas, daya sebar dan stabilitas selama 4 minggu. Hasil menunjukkan gel ekstrak daun kelor bewarna coklat tua, kental, bau khas daun kelor serta homogen dan tidak mengalami perubahan signifikan selama disimpan 28 hari. Nilai Uji pH sediaan gel ekstrak daun kelor tidak mengalami perubahan setelah disimpan selama 4 minggu (4,94-5,20) menjadi 5,09-5,65). Stabilitas viskositas sediaan gel ekstrak daun kelor mengalami penurunan dari minggu ke-1 2,964 cps-4420 cps menjadi 2,438 cps-3556 cps setelah minggu. Pada uji daya sebar terjadi peningkatan setelah disimpan selama 4 minggu (4,2 cm- 5,9 cm menjadi (5,1 cm – 6,9 cm). Berdasarkan hasil tersebut semua formula gel kitosan-karbopol 940-ekstrak daun kelor telah memenuhi persyaratan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jip

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Welcome to Journal of Islamic Pharmacy (e-ISSN : 2527-6123) formerly Jurnal Farmasains (p-ISSN : 2460-5182) Department of Pharmacy, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Indonesia. The journal was established in 2015 and online publication was begun in 2016. Since 2016, the journal ...