Gawi: Journal of Action Research
Vol. 3 No. 2 (2023)

Mengembangkan Aspek Motorik Halus Anak Menggunakan Model Project Based Learning, Metode Demonstrasi, dan Media Kertas Origami

Ababilayka, Ratu Salma (Unknown)
Suriansyah, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi pada rendahnya aktivitas anak dan hasil perkembangan aspek motorik halus anak dalam melakukan kegiatan rumit di kelompok A. Hal ini disebabkan karena kegiatan pembelajaran yang dilakukan monoton dan guru kurang menciptakan media belajar. Tujuan penelitian ini ialah untuk mendeskripsikan aktivitas guru, aktivitas anak, dan menganalisis hasil perkembangan dalam mengembangkan aspek motorik halus anak menggunakan model project based learning , metode demonstrasi dan media kertas origami pada kelompok A TK Tunas Bakti Kec. Alalak. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan 4 kali pertemuan dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data berupa observasi, dengan subjek penelitian yaitu anak kelompok A TK Tunas Bakti Kec. Alalak yang berjumlah 10 anak. Hasil penelitian menunjukkan Model project based learning, metode demonstrasi dan media kertas origami dapat meningkatkan aktivitas guru pada pertemuan ke-4 memperoleh skor 28 dengan kriteria “Sangat Baik”. Aktivitas anak pada pertemuan ke-4 memperoleh nilai 100% dengan kriteria “Sangat Aktif”. Pada hasil capaian perkembangan aspek motorik halus anak pada pertemuan ke-4 ada 10 orang anak atau 100% dapat dikatakan telah berhasil berkembang dengan kriteria berkembang sangat baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

gawi

Publisher

Subject

Education

Description

Gawi: Journal of Action Research focused on scientific research with action in the educational environment. This journal is published twice a year. We have accepted any article with the scope of action research in any scientific ...