Jurnal Ilmiah Program Studi Bahasa Sunda
Vol 11 No 1 (2025): Jaladri

Nilai Filosofis dalam Réak dan Bénjang Lugay Pusaka di Kampung Cijambé

Kurniasih, Nia (Unknown)
Ruhaliah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2025

Abstract

Artikel ini membahas tradisi Réak dan Bénjang Lugay Pusaka di kampung CiJambé. Tujuan penelitian ini mengkaji nilai-nilai filosofis yang terkandung dalam kesenian tradisional Réak dan Bénjang Lugay Pusaka di Kampung Cijambé. Kesenian ini tidak hanya menjadi bentuk ekspresi budaya, tetapi juga sarana pelestarian kearifan lokal dan spiritualitas masyarakat setempat. Melalui pendekatan kualitatif dengan observasi langsung, wawancara mendalam, dan studi literatur, penelitian ini mengungkap bahwa Réak dan Bénjang memiliki nilai-nilai filosofis yang mencerminkan harmoni antara manusia, alam, dan Sang Pencipta. Kesenian ini juga menjadi media pendidikan moral, penguatan identitas budaya, serta pengikat solidaritas komunitas. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pelestarian budaya tradisional sekaligus memperkaya khazanah ilmu pengetahuan dalam bidang antropologi dan filsafat budaya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jaladri

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Jaladri adalah jurnal yang diterbitkan oleh Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah Universitas Muhammadiyah Kuningan pada tahun 2015, dengan ISSN 2443-194X (print) dan ISSN: 2548-2106 (online). Untuk menjawab tantangan zaman Jaladri hadir juga dalam bentuk jurnal digital elektronik pada tahun ...