Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia
Vol. 4 No. 1 (2025)

Analisis Inovasi dan Perubahan dalam Organisasi Pendidikan

Yulia, Yulia (Unknown)
Ismail, Fajri (Unknown)
Astuti, Mardiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 May 2025

Abstract

Sebuah organisasi harus selalu melakukan inovasi karena inovasi memiliki peran penting dalam mengembangkan kualitas pendidikan yang relevan dengan perkembangan zaman. Dalam era globalisasi dan kemajuan teknologi yang pesat, kebutuhan akan pembaruan dalam sistem pendidikan menjadi semakin mendesak. Oleh karena itu, agar organisasi pendidikan tetap relevan dengan dinamika zaman, diperlukan kepekaan terhadap perubahan lingkungan, proses yang tersistem dengan baik, serta kemampuan untuk mengambil keputusan yang tepat dan strategis sesuai dengan visi dan misi organisasi pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk memahami konsep inovasi dan perubahan dalam organisasi pendidikan, termasuk kepekaan terhadap tantangan baru, proses inovatif yang berkelanjutan, dan pengambilan keputusan yang mendukung kemajuan lembaga. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis studi kepustakaan. Teknik analisis dilakukan melalui pengumpulan data, membaca literatur, mencatat, menganalisis isi, serta menyimpulkan jurnal-jurnal yang relevan tentang inovasi dalam konteks organisasi pendidikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi merupakan elemen kunci dalam pengembangan sistem pendidikan yang adaptif dan progresif. Berbagai bentuk keputusan Inovasi dan perubahan dalam organisasi pendidikan terdiri dari aspek keputusan opsional, keputusan inovasi kolektif, keputusan inovasi otoritas dan keputusan kontigensi. Dengan adanya inovasi, diharapkan organisasi pendidikan mampu tumbuh, menjawab tantangan zaman, serta mencetak alumni yang kreatif, inovatif, dan memiliki daya saing tinggi dalam menghadapi tantangan global.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia is to provide a research medium and an important reference for the advancement and dissemination of research results that support high-level research in the fields Culture of Education and Social Science Research . Original theoretical work and ...