Tujuan penelitian ini adalah untuk mengedukasi mahasiswa baru tentang pemanfaatan AI DeepSeek dan Canva dalam membuat media presentasi materi perkuliahan yang efektif, menarik, dan profesional. Penelitian ini juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa baru dalam memanfaatkan teknologi tersebut, sehingga mereka dapat menyajikan materi perkuliahan dengan lebih baik dan efisien. Metode penelitian yang digunakan adalah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dengan pendekatan pelatihan dan pelatihan praktis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa baru mengalami peningkatan signifikan dalam kemampuan menyusun konten dan mendesain media presentasi setelah mengikuti pelatihan. Selain itu, mahasiswa memberikan respons positif terhadap pelatihan, menganggap DeepSeek dan Canva sebagai alat yang efektif untuk meningkatkan kualitas presentasi mereka. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa edukasi pemanfaatan AI DeepSeek dan Canva dapat menjadi solusi inovatif bagi mahasiswa baru dalam menghadapi tuntutan akademik.
Copyrights © 2025