Menulis: Jurnal Penelitian Nusantara
Vol. 1 No. 6 (2025): Menulis - Juni

Gaya Bahasa pada Lirik Lagu Bergema Sampai Selamanya Karya Nadhif Basalamah: Kajian Stilistika

Nur Qadri Malabbi (Unknown)
Andi Anugrah Batari Fatimah (Unknown)
Intan Fandini (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penggunaan gaya bahasa dalam lirik lagu "Bergema Sampai Selamanya" karya Nadhif Basalamah melalui pendekatan stilistika. Fokus analisis diarahkan pada identifikasi jenis gaya bahasa serta fungsinya dalam membentuk makna emosional, simbolik, dan reflektif. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data berdasarkan teori stilistika Leech dan Keraf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lirik lagu ini memanfaatkan berbagai bentuk gaya bahasa, seperti metafora, hiperbola, personifikasi, imagery visual, dan diksi kolokial, yang berfungsi membangun kedekatan emosional, menyampaikan refleksi eksistensial, serta merepresentasikan harapan terhadap kesinambungan makna dalam relasi antarindividu. Temuan ini mengindikasikan bahwa lirik lagu sebagai teks sastra populer memiliki potensi besar sebagai media ekspresi batin dan spiritualitas, serta mampu mencerminkan dinamika emosional generasi muda dalam konteks budaya kontemporer.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

menulis

Publisher

Subject

Other

Description

Menulis : Jurnal Penelitian Nusantara adalah jurnal multidisiplin yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian yang relevan dalam berbagai bidang ilmu, baik ilmu sosial, humaniora, sains, teknologi, hingga kajian budaya Nusantara. Jurnal ini menjadi wadah bagi akademisi, peneliti, dan ...