Di Indonesia keberadaan industri batik dewasa ini mendapat perhatian khusus yang cukup besar dari kalangan masyarakat  industri kecil menengah (UKM). Bahkan produk ini telah memasuki pasar eksport sehingga menjadi produk unggulan Nasional, serta menjadikan batik yang mempunyai nilai jual yang tinggi. Didalam masa pertumbuhan banyak kendala demi kendala ditemui ketika  ingin mengembangkan usaha batik khususnya di bidang sumber daya manusia. Adapun tujuan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan ini memberikan pelatihan mengenai Motivasi diri untuk dapat  peningkatan kapasitas  yang antara lain peningkatan produktivitas, peningkatan mutu pelayanan, peningkatan kepuasan pelanggan, dan peningkatan kemampuan adaptasi terhadap perubahan bagi UMKM di Kampung Batik Cibuluh Bogor Jawa Barat.  Metode yang dilakukan dengan mengadakan seminar mengenai pelatihan bimbingan teknis  mengenai motivasi, dalam bentuk pendampingan. Seluruh aktifitas berupa ceramah, dan tanya jawab, serta pendampingan. diharapkan setelah mengikuti  pelatihan para pengrajin dapat meningkatkan motivasi dan keterampilan dalam menyelesaikan masalah serta pengambilan keputusan secara cepat dan tepat. Dari hasil penilaian post-test analisis  65% pengrajin memiliki motivasi sangat kuat; 20 % pengrajin memiliki motivasi kuat; dan 15% pengrajin cukup termotivasi. Selanjutnya, motivasi kerja para pengrajin  dilihat ketekunannya  sebesar 74%;  Dan dapat disimpulkan bahwa pelatihan Capacity building ini ternyata diperlukan untuk meningkatkan motivasi untuk terus berkarya menghasilkan produk yang lebih baik.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025