Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pembiasaan shalat berjamaah terhadap akhlak siswa MTs Muhammadiyah 22 Padangsidimpuan. Jenis penelitian ini kuantitatif, pengumpulan datanya melalui angket, observasi, dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan rumus statistik regresi linier sederhana dan uji signifikansi adanya pengaruh pembiasaan shalat berjamaah terhadap akhlak siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan angket tentang pembiasaan shalat berjamaah siswa sebesar 61.01%, angket akhlak santri sebesar 61.65%, yang berarti akhlak santri tergolong baik. Dari hasil perhitungan statistik, pengaruh variabel pembiasaan shalat berjamaah terhadap akhlak siswa MTs Muhammadiyah 22 diperoleh 40.9% dan sisanya 59.1% dipengaruhi oleh faktor lain. Jadi terdapat pengaruh yang signifikan pembiasaan shalat berjamaah terhadap akhlak siswa MTs Muhammadiyah 22 Padangsidimpuan.Kata Kunci: Pembiasaan Sholat, Shalat Berjama’ah, Akhlak
Copyrights © 2025