cover
Contact Name
Rosmaimuna
Contact Email
tarim@um-tapsel.ac.id
Phone
+6282272900967
Journal Mail Official
tarim@um-tapsel.ac.id
Editorial Address
Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan Jl. Stn Mhd Arief No 32 , Kota Padangsidimpuan
Location
Kota padangsidimpuan,
Sumatera utara
INDONESIA
Tarim : Jurnal Islamic Education
ISSN : -     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.31604/tarim
Core Subject : Religion, Education,
Tarim : Jurnal Islamic Education adalah jurnal yang dikelola dan diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. Tarim : Jurnal Islamic Education merupakan wadah publikasi hasil penelitian yang membahas tentang temuan baru di bidang pendidikan Islam. Jurnal ini menerbitkan artikel penelitian empiris asli dan ulasan teoritis tentang pendidikan Islam. Lingkup spesifik berkisar dari tetapi tidak terbatas pada: Studi Al-Quran dan Hadits tentang Pendidikan; Filsafat Pendidikan Islam; Sejarah Pendidikan Islam; Kebijakan Pendidikan Islam; Politik Pendidikan Islam; Manajemen Pendidikan Islam; Profesionalisme Pendidikan Islam; Kurikulum Pendidikan Islam; TIK dalam Pendidikan Islam; E-Learning dalam Pendidikan Islam; Lembaga Pendidikan Islam; Pengajaran dan Pembelajaran dalam Pendidikan Islam; Etnografi tentang Pendidikan Islam; Pendidikan Islam Berbasis Kearifan Lokal; Pengembangan Teori dan Desain Pembelajaran; Psikologi Pendidikan Islam; Paradigma Pendidikan Islam dan Karakter Pendidikan Islam
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 50 Documents
PERSPEKTIF MASYARAKAT KAMPUNG BEDAGAI TERHADAP MUHAMMADIYAH DI KELURAHAN KOTAPINANG KECAMATAN KOTAPINANG KABUPATEN LABUHAN BATU SELATAN Siti Sulaiha Nasution; rosmaimunah siregar; Jumaita Nopriani Lubis; Sri Wahyuni
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 1, No 2 (2023): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research is motivated by the existence of different perspectives in the community of Bedagai Village, people are not yet familiar with Muhammadiyah and there are still many people who do not understand about Muhammadiyah, especially in the general public.  Thepurpose of this research is to find out the community's perspective on Muhammadiyah. This research is qualitative research. Data collection techniques use observation, interviews and documentation. The data is analyzed using data reduction, data presentation and inference.The  results of this study  are The perspective of the people of Bedagai Village towards Muhammadiyah is very diverse, some are supportive, some feel ordinary, but not a few also welcome the return of Muhammadiyah in the region. The community feels that there is a great benefit for the community such as in terms of providing places of worship, spiritual guidance such as recitation, social activities, and education starting from early childhood to elementary school. With the acceptance and enthusiasm of the local community, it can be concluded that the Muhammadiyah movement in this region can develop considering the full support and openness of the community about the Muhammadiyah Organization so that Muhammadiyah da'wah can take place well.
MENGANALISA BEBERAPA MODEL DALAM PROMOSI PENDIDIKAN Lily Zefrina Hasibuan; Rini Agustini; Jumaita Nopriani Lubis; Rahma Yasrah Dalimunthe; Delila Sari Batubara
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 2, No 1 (2024): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Lembaga pendidikan yang unggul dan diminati oleh banyak konsumen harus melakukan promosi pendidikan secara aktif tanpa adanya promosi pendidikan sekolah akan kalah bersaing. Di era globalisasi saat ini persaingan antar lembaga pendidikan semakin atraktif dan kompetitif. Oleh karena itu, diperlukan aktivitas pemasaran yang cukup baik dalam rangka membangun citra positif dan menarik minat masyarakat. Manajemen pemasaran yang dapat dilakukan oleh sekolah akan dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap jasa pendidikan yang ditawarkan, menetapkan biaya yang tepat , memperluas manfaat jasa pendidikan yang diberikan, mempromosikan secara efektif dan mempertahankan pelanggan yang sudah ada dengan orientasi kepuasan pelanggan. Sekolah juga perlu memperhatikan bauran pemasaran yaitu produk, harga, lokasi, orang, promosi dan sarana prasarana. Dan yang menjadi faktor pendukung ketika pemasaran ialah sarana dan prasarana sebagai ikon, biaya pemasaran, pemberdayaan guru, status sekolah dan program unggulan. Sedangkan yang menjadi faktor penghambat adalah pemahaman masyarakat dan pengaruh pertemanan. Tulisan ini secara khusus akan membahas tentang beberapa model dalam promosi pendidikan. Pendekatan ini menggunakan pendekatan kualitatif yang menggunakan metode penelitian kepustakaan. Penelitian yang dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan kepustakaan, baik berupa buku, catatan maupun sumber referensi lainnya. Pengumpulan data pada penelitian ini adalah identifikasi wacana melalui buku, artikel, jurnal, web (internet), dan informasi lain yang berhubungan dengan judul penelitian untuk mencari hal-hal yang berhubungan dengan tema yang akan dibahas.
PENGELOLAAN KELAS PADA MATA PELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 1 PADANG SIDEMPUAN Ayu Lestari; Darliana Sormin; Jumaita Nopriani Lubis
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 1, No 1 (2023): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam pembelajaran akidah akhlak strategi pengelolaan kelas sangat diperlukan guru dalam menciptakan kondisi kelas yang kondusif serta menciptakan hubungan interpersonal baik antara guru dengan siswa ataupun antar sesama siswa selain itu strategi pengelolaan kelas juga dapat meningkatkan minat belajar siswa terhadap pembelajaran akidah akhlak. Adapun rumusan masalah dalam hal ini adalah bagaimana strategi pengelolaan kelas yang dilakukan guru pada mata pelajaran akidah akhlak serta bagaimana langkah-langkah guru dalam melaksanakan pengelolaan kelas pada mata pelajaran akidah akhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Padang Sidempuan kelas VIII-3. Peneliti mengadakan penelitian dengan melakukan sebuah metode dan kemudian data di analisis sehingga menunjukkan hasil setelah diadakan penelitian.
MODEL PEMBELAJARAN TAHFIDZ DI SMP ISLAM TERPADU DARUL HASAN PADANGSIDIMPUAN Erni Wahyuni Siregar; Mira Rahmayanti Sormin; Jumaita Nopriani Lubis; Rosmaimuna Rosmaimuna; Rini Agustini
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 2, No 2 (2024): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model pembelajran tahfidz yang digunakan guru dalam menghafal Al-Qur’an. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yaitu penelitian yang menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan langkah-langkah yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) perencanaan pembelajaran tahfidz di SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan mencakup: waktu perencanaan pembelajaran tahfidz, penetapan guru pengampuh pembelajaran tahfidz, penjadwalan pembelajaran tahfidz, target hafalan pembelajaran tahfidz dan perencanaan evaluasi pembelajaran tahfidz. (2) Pelaksanaan Pembelajaran tahfidz menggunakan model pembelajaran yang berpusat pada peserta didik dengan jenis model pembelajaran personal. Adapun Strategi pembelajaran yang di gunakan yaitu: menggunakan mushaf, memberi tanda pada ayat-ayat yang sulit, menulis ayat-ayat yang terasa sulit. Selanjutnya penyampaian materi tahfidz menggunakan metode tanya jawab dan sambung ayat. (3) Evaluasi pembelajaran tahfidz yang dilakukan di SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan yaitu dengan sistem setoran hafalan bentuk penilaian semesteran. Aspek yang dinilai adalah hafalan, makhrijul huruf’ tajwid, dan adab.
MUHAMMADIYAH SEBAGAI GERAKAN ISLAM YANG BERWATAK TADJID DAN TAJRID Dessy Tya Melati Sukma; karina karina; Darliana Sormin; Jumaita Nopriani Lubis; Sri Wahyuni
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 1, No 2 (2023): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses Muhammadiyah as an Islamic movement with tajdid and tajrid characters. This type of research is library research. This research makes Library materials as its main data source. Itaims to explore the nature of tadjid and tajrid in the Muhammadiyah movement as the main principle of da'wah and the development of krian. Muhammadiyah as an Islamic movement has a character and characteristics that are different from other Islamic organizations, this is a strategy in the process of understanding Islam comprehensively so that it can present Islam rahmatan lil alamin is not just a slogan or concept but more applicable in accordance with the concept of baldatun toyyibatun wa rabbun ghofur. The concept of Tajdid and tajrid will always accompany in every movement for the development of mhammadiyya da'wah. With this concept, Muhammadiyah is able to balance the strategy of da'wah and organizational development in line with the changing times. On the other hand, from matters of worship and muamalah will be able to run in balance, including in the development of business charity and the formation of cadres who have Islamic personalities.
METODE PENGAJARAN FIQH DAN PENGARUHNYA TERHADAP INTERPRETASI SANTRI DALAM MENDALAMI AJARAN ISLAM DI PONDOK PESANTREN DARUL ULUM MUARA MAIS JAMBUR KECAMATAN TAMBANGAN Nur Ganti Ritonga; Maimunah Dongoran; Maulida Harefa
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 2, No 1 (2024): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelajaran fiqh yang berisikan materi yang berhubungan dengan dengan syaria’t islam, pemilihan metode pengajaran yang tepat dalam bidang ini diharapkan menghasilkan kecakapan siswa yang mampu mengaflikasikan antara teori dan praktek di lapangan. Teknik pengumpulan data penelitian ini dilakukan melalui observasi, angket dan wawancara dengan jumlah sampel sebagai responden penelitian sebanyak 50 orang santri. Adapun teknik analisa data dilakukan dengan menggunakan rumus korelasi product moment. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa r hitung adalah 0,82 dan r tabel adalah 0,28 dimana r hitung lebih besar dari r tabel (0,82 > 0,28) pada taraf signifikansi 95% dengan korelasi sangat tinggi. Dengan demikian hipotesa yang mengatakan ‘metode pengajaran fiqh mempengaruhi interpetasi santri MAS Darul Ulum dalam mendalami ajaran islam di Pondok Pesantren Muara Mais Jambur Kecamatan Tambangan’ dapat diterima. Artinya,bahwa penerapatan metode pengajaran fiqh yang dilaksanakan oleh guru dalam setiap proses pembelajaran berlangsung dapat mempengaruhi santri dalam meng interpretasikan ajaran islam di Pondok Pesantren Darul Ulum Muara Mais Jambur Kecamatan Tambangan.
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN EKSPOSITORI DALAM MEMOTIVASI BELAJAR AKIDAH AKHLAK Mulyadi Hermanto; Adek Kholijah
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 1, No 1 (2023): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Strategi Pembelajaran Ekspositori adalah strategi pembelajaran yang menekankan kepada proses penyampaian materi secara verbal dari seorang guru kepada siswa dengan maksud agar siswa dapat menguasai materi pembelajaran secara optimal. Strategi Pembelajaran Ekspositori merupakan bentuk dari pendekatan pembelajaran yang berorientasi kepada guru (teacher centered approach). Melalui strategi ini guru menyampaikan materi pembelajaran secara terstruktur dengan harapan materi pelajaran yang disampaikan itu dapat dikuasai siswa dengan baik. Fokus utama strategi ini adalah kemampuan akademik siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah (1) Penerapan Strategi Pembelajaran Ekspositori dalam Memotivasi Belajar Aqidah Akhlak pada Siswa Kelas X di MAS YPKS Padang Sidempuan bahwa  Penerapan Strategi Pembelajaran Ekspositori belum efektif di MAS YPKS tidak sesuai dengan yang dicantumkan dan tidak bisa di terapkan karena banyak kendala. strategi ini kurang tepat, maka guru harus menambah kolaborasi/mengganti strategi yang tepat untuk kondisi siwa. (2) Kendala dalam Menerapkan Strategi Pembelajaran Ekspositori pada Siswa Kelas X di MAS YPKS Padang Sidempuan adalah: (a) Suara guru pelan sehingga siswa yang di belakang ada yang bercerita. (b) Daya dengar siswa terbatas pada saat guru menjelaskan. (c) Jadwal belajar kurang cocok untuk menerapkan strategi ini. (d) Kurangnya kemauan siswa untuk mendengar. (e) Tidak tersedianya media pembelajaran seperti alat proyektor. (f) Siswa yang jarang masuk akan susah untuk mengerti pelajaran yang di jelaskan guru.Kata kunci: Pembelajaran Ekspositori, Penerapan Strategi.
PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENGELOLAH PEMBELAJARAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 PADANGSIDIMPUAN Nurul Khazanah; Samsidar Samsidar; Rini Agustini; Darliana Sormin; Mira Rahmayanti
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 2, No 2 (2024): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran guru akidah akhlak serta upaya yang dilakukan oleh guru dalam mengelolah pembelajaran di Madrasah Aliyah Negeri 1 Padangsidimpuan. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, yaitu dengan melakukan pengamatan dan wawancara terstruktur kepada informan penelitian sebagai teknik pengumpulan data. Hasil wawancara tersebut dianalisis dengan menggunakan teknik analisis kualitatif dan disajikan secara naratif. Hasil analisis dan pembahasan dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peran guru Akidah Akhlak dalam mengelolah pembelajaran di Madrasah Aliyah Negeri 1 Padangsidimpuan memberikan pengaruh besar terhadap pemahaman siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. Pembelajaran mata pelajaran Akidah Akhlak yang sudah dimulai semenjak kelas X sampai kelas XII, dimana setiap minggunya terdapat 2 kali pertemuan selama 2 x 45 menit. Guru menggunakan metode mengajar ceramah, diskusi, dan tanya jawab agar materi yang disampaikan mampu dipahami dan diterapkan oleh siswa. Sementara itu, Upaya yang dilakukan oleh guru agar pembelajaran berlangsung dengan baik adalah memperbanyak komunikasi secara langsung dengan para siswa terkait materi yang diajarkan sehingga menimbulkan konsentrasi yang penuh di dalam kelas.
PERADABAN ISLAM PADA MASA NABI MUHAMMAD SAW PERIODE MEKAH Tetti Rumondang; Darliana Sormin; Putri Uswatun; siti Aminah
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 1, No 2 (2023): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses Islamic civilization during the time of the Prophet Muhammad SAW Mecca Period. The purpose of this study was to find out what strategy the Prophet used in spreading Islam in Mecca. This type of research is library research. This research makes Library materials as its main data source. The results of the research obtained are, the early Islamic history passed by the Holy Prophetsa was very difficult because it had to be faced by the Quraysh tribe who controlled the city of Mecca. The followers of the Holy Prophetsa were relatively few and the main focus of the Holy Prophetsa in his early da'wah was to introduce the teachings of Tawhid. The focus of the Prophet's da'wah was to teach Islamic sharia and Islamic law. The implications of the discussion of Islamic history in the period of Mecca and Medina, as follows: a) Understanding Islam as a rahmatan lil alamin (mercy for all nature); and b) Understand Islam as a religion that loves tolerance, as in the event of Fathul Makkah the Holy Prophetsa still valued idolaters. And what strategy the Prophet used in spreading Islam in Mecca was by preaching secretly and openly.
SEJARAH PERKEMBANGAN PENDIDIKAN ISLAM DI MUHAMMADIYAH Rama Fatihul Ihsan; Septifa Indah Larasati; Astika Nurul Hidayah
Tarim : Jurnal Islamic Eduation Vol 2, No 1 (2024): Tarim: Jurnal Islamic Education
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini menyajikan bagaimana sejarah terbentuknya Muhammadiyah yang didirikan oleh K.H Ahmad Dahlan Muhammadiyah serta menjelaskan bagaimana sejarah perkembangan Pendidikan islam di Muhammadiyah sejak awal abad ke-20. Muhammadiyah merupakan organisasi yang bergerak pada bidang keagamaan, Pendidikan serta sosial. K.H Ahmad Dahlan mendirikan Muhammadiyah dengan tujuan untuk melakukan pembaruan dalam ajaran Islam tanpa mengesampingkan peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Tokoh-tokoh seperti KH Ahmad Dahlan menjadi focus dalam membahas visi Muhammadiyah terhadap Pendidikan Islam di Indonesia. Muhammadiyah memiliki peran yang cukup penting dalam pembangunan dialog antar agama dan dalam memperjuangkan nilai-nilai toleransi antar agama di Indonesia. Muhammadiyah telah menjadi salah satu pilar utama dalam membimbing umat Islam di Indonesia untuk menuju masa depan yang lebih baik dengandi dasarkan pada nilai-nilai islam, keadilan dan kemanusiaan.