de Fermat : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 8 No. 1 (2025)

MOBILBUT: INOVASI ALAT PERAGA INTERAKTIF UNTUK PEMBELAJARAN OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT

Noviani, Deby (Unknown)
Efriani, Arvin (Unknown)
Ramury, Feli (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas dan kepraktisan dari alat peraga MOBILBUT (Musi Operasi Bilangan Bulat). Subjek penelitian terdiri dari tiga siswa kelas VII. A MTs Hidayatul Islamiah dan tiga validator. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Namun, penelitian ini hanya dibatasi hingga tahap Development. Data dikumpulkan melalui lembar validasi dan angket tahap one to one, dengan hasil validasi mencapai skor 83,9  dan angket 83,3%. Temuan ini menunjukkan bahwa alat peraga efektif dalam memberikan pemahaman visual dan kreatif serta mengintegrasikan konsep etnomatematika, sehingga dapat menjadi solusi inovatif dalam pembelajaran matematika.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

DEFERMAT

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Jurnal de Fermat adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Balikpapan. Terbit dalam dua kali setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember. ...