Jurnal Ilmiah Aquinas
Vol. 8 No. 1 (2025):, Januari 2025

HUBUNGAN AKTIVITAS FISIK HARIAN DENGAN TINGKAT KEBUGARAN MAHASISWA PENDIDIKAN JASMANI

Payung, Milda Vinna Br (Unknown)
Purba, Joen Parningotan (Unknown)
Tamba, Tri Widia Astuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara aktivitas fisik harian dengan tingkat kebugaran jasmani mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani. Aktivitas fisik harian diukur menggunakan instrumen International Physical Activity Questionnaire (IPAQ), sedangkan kebugaran jasmani diukur menggunakan Tes Kebugaran Jasmani Indonesia (TKJI). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Sampel dalam penelitian ini adalah 60 mahasiswa semester IV yang dipilih secara purposive sampling. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara aktivitas fisik harian dan tingkat kebugaran jasmani mahasiswa (r = 0,62; p < 0,05). Temuan ini menunjukkan bahwa semakin tinggi intensitas dan frekuensi aktivitas fisik harian, maka semakin baik tingkat kebugaran jasmani mahasiswa. Penelitian ini merekomendasikan perlunya integrasi kegiatan fisik terstruktur dalam rutinitas harian mahasiswa untuk meningkatkan kebugaran secara optimal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Aquinas

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

Media publikasi ilmiah bidang Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Pendidikan Bahasa Inggris terbit dalam 2 (dua) kali setahun.Terbit Setiap Bulan Juli dan januari Setiap ...