JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Pengembangan Media Interaktif “Papan Petualangan Permutasi” dalam Pembelajaran Matematika

Ulannidha, Grasyela Octa (Unknown)
Agustina, Lady (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif berupa Papan Petualangan Permutasi guna membantu meningkatkan pemahaman siswa kelas X Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terhadap konsep permutasi filling slots. Pengembangan dilakukan menggunakan model ADDIE yang mencakup lima tahapan, yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, angket, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media ini mampu menciptakan suasana belajar yang lebih hidup, mendorong partisipasi aktif, serta meningkatkan antusiasme siswa dalam memahami konsep permutasi. Di samping itu, media ini turut berperan dalam mengasah kemampuan berpikir logis dan analitis siswa. Dengan kata lain, media Papan Petualangan Permutasi memiliki potensi untuk digunakan sebagai pendekatan pembelajaran yang kreatif dan efektif dalam mengajarkan konsep permutasi filling slots kepada siswa kelas X di SMK.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...